Bujang Begagil Part#2

11 Januari 2013
Untuk kali keduanya Bangka Belitung kreatif menghadirkan “Bujang Begagil” Live  Tenda Orange yang bekerjasama dengan RRI Progama 1 96,4 Fm. Menghadirkan sebagai narasumber Danlanal  Babel Kol.Laut (P) Isbandi Andrianto,SE mengangkat tema Hari Dharma Samudera ”Dakde Dharma Samudra, Pacak-pacak Kite Kene Karma Samudera”  yang jatuh pada tanggal 15 Januari.

Acara diisi dengan talk show, juga hiburan musik oleh Black & The Rusiep yang semakin menghangatkan  acara Bujang Begagil. Dalam acara ini juga Danlanal menyampaikan peranan TNI AL dalam menjaga keamanan laut terutama diperbatasan dengan Negara-negara tetangga serta mengingatkan semua  pihak bahwa di Bangka Belitung lautan lebih luas dibanding daratan maka diperlukan selain jumlah personil yg banyak TNI AL juga berharap dukungan dari seluruh masyarakat agar dapat ikut serta dalam menjaga laut beserta sumberdaya kelautan didalamnya.

Turut juga berpartisipasi pendengar RRI melalui telepon interaktif dan juga dari pengunjung Tenda Orange yang bertanya langsung kepada Danlanal, Sedikit berbeda malam itu Bujang Begagil meluncurkan program baru yaitu program kakak asuh “Gerakan 50 ribu perbulan” untuk yang pertama ini bekerjasama dengan SDN 06 Sungailiat diambil 5 orang anak yang keluarganya tergolong tidak mampu kelima anak yaitu, Mutmainah, Hariansyah, M.Faisal, Sofa Arta dan M.Akbar. Pengunjung Tenda Orange ditantang untuk menjadi kakak asuh kelima anak ini, ternyata antusias dan sambutan dari pengunjung malam itu sangat baik kelimanya resmi menjadi adik asuh.

Juga menghadirkan kembali tokoh Inspirator malam itu yaitu Ibu Minarsih ibunda dari Fatir Aryo Wahab, 3 tahun penderita VSD (Ventrical Septal Defect) atau yang disebut jantung bocor yang harus segera diberangkatkan ke Jakarta untuk menjalani pengobatan. Mengangkat perjuangan sosok ibu yang sangat mencintai anaknya dalam keterbatasan namun semangat pantang menyerah untuk kesembuhan anaknya  agar dapat tertawa dan ceria serta bermaian seperti anak-anak kecil lainnya patut dijadikan  pembelajaran kita semua agar lebih menghargai hidup dan menghargai orang lain.

More Photo :  Bujang Begagil Part#2


Note:  Bagi sahabat kreatif yang ingin menyampaikan bantuan dapat menghubungi Sekretariat Bangka Belitung Kreatif.

Fast.Net
Jln.Jend Ahmad Yani Ruko Taman Pesona No.A7
Telp.(0717)4265012
Handphone: 081808209503
Atau
Bisa Menghubungi RRI Sungailiat.



Post By Anton.
Share this post :
Comments
0 Comments

Post a Comment

 

Copyright © 2011-2017. BANGKA BELITUNG KREATIF