BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kota Pangkalpinang mengajak pemilih pemula yang sudah berhak memilih berusia 17 tahun untuk menjadi duta pengawas pemilih di Pilkada Pangkalpinang. Ketua Panwaslu Kota Pangkalpinang, Ida Kumala, Jumat (2/3/2018) mengatakan pemilih pemula di Pangkalpinang cukup banyak.
Potensi ini dapat meningkatkan partisipasi pemilih di Pilkada Pangkalpinang.
Untuk itu Panwaslu kata Ida Kumala akan menggelar acara khusus pemilih pemula, Sabtu malam (3/3/2018) di Taman Wilhermia, Pangkalpinang.
Acara yang bekerjasama dengan Bangka Belitung Kreatif tersebut digelar santai, asik khasnya anak muda.
Acara akan dihadiri pula oleh Wahida Suaib, Anggota Panwaslu RI periode 2008-2014.
Panwaslu juga mengundang seluruh siswa SMU sederajat yang sudah berumur 17 tahun, mahasiswa perguruan tinggi di Pangkalpinang dan juga masyarakat umum lainnya.
“Kita akan mensosialisasikan pengawasan pemilu. Kita mengajak pemilih pemula yang sudah memiliki hak pilih turut berpartisipasi dalam mengawasi jalannya pilkada di Pangkalpinang. Tapi tetap terbuka untuk umum, siapa saja boleh datang kok. Ada merchandise nya juga,” jelas Ida Kumala.(*)
Sumber : bangkapos.com