Awalnya, komunitas penyelenggara ini bernama BABEL ICON. Namun, semenjak 03 Maret 2012, dengan nama BANGKA BELITUNG KREATIF dicoba bentuk keorganisasiannya menuju sebuah yayasan, dan Alhamdulillah telah dinotariskan dengan nomor 17 pada tanggal 22 Maret 2013. Mengusung misi utamanya: BEBELNESIA, BABEL ICON, dan BABEL BERTA'LIM, kelembagaan ini berharap dapat berkembang dan memapaki secara pasti cita-cita menuju perubahan Bangka Belitung yang produktif, mandiri, dan unggul.
Dan diawal tahun 2013, BANGKA BELITUNG KREATIF meluncurkan formula programnya yang bersifat berkala: "BUJANG BEGAGIL". Sebuah format program variety show yang meletakkan icon acaranya (3 host) sebagai motor program dan memuati kesungguhan 3 falsafah kearifan Serumpun Sebalai (semangat Klekak, Klukoi, dan Kepumpun), dengan mengkemas pesan-pesan secara santai, sederhana, dan asyik, guna mengisi dinamika perubahan positif di Propinsi Bangka Belitung.
Yang pasti inipun sebuah tantangan. Mengingat selama ini masyarakat hanya mengidolakan beragam suguhan edutainment lewat televisi (media audiovisual) dan "menggilakan" apapun tentang nasional bahkan asing (hingga lupa dengan khasanah budaya daerahnya). Karenanya, program ini justru sebaliknya. Mencoba mengimplementasikan sebuah bentuk program edutainment berkala seperti ini di tingkat lokal, menggunakan media audio (RRI), dan diformat di luar ruangan (outdoor, tempat jajanan masyarakat), ini pula yang kami maksud menjawab tantangan. Apalagi, mengintegrasikan sekian banyak unsur acara didalamnya sembari membawa beragam entitas budaya lokal.
Kami sendiri berharap, semoga program ini akan berjalan dan memberi banyak dampak positif, serta menjadi alternatif ruang hiburan yang mendidik bagi masyarakat umum, khususnya di Bangka Belitung. Paling tidak, seperti tujuan kami, merajut kreativitas pada kapasitas daerah menuju masyarakat yang terbuka, mandiri, dan berbudaya unggul berdasarkan semangat nasionalisme dan cinta membangun negeri.
Kami sendiri berharap, semoga program ini akan berjalan dan memberi banyak dampak positif, serta menjadi alternatif ruang hiburan yang mendidik bagi masyarakat umum, khususnya di Bangka Belitung. Paling tidak, seperti tujuan kami, merajut kreativitas pada kapasitas daerah menuju masyarakat yang terbuka, mandiri, dan berbudaya unggul berdasarkan semangat nasionalisme dan cinta membangun negeri.